Rangkuman Materi 8

Sistem Keamanan Komputer

Pengertian Keamanan
Keamanan komputer atau dalam Bahasa Inggris computer security atau dikenal juga dengan sebutan cybersecurity atau IT security adalah keamanan informasi yang diaplikasikan kepada komputer dan jaringannya. Computer security atau keamanan komputer bertujuan membantu user agar dapat mencegah penipuan atau mendeteksi adanya usaha penipuan di sebuah sistem yang berbasis informasi. Informasinya sendiri memiliki arti non fisik.
Keamanan komputer memberikan persyaratan terhadap komputer yang berbeda dari kebanyakan persyaratan sistem karena sering kali berbentuk pembatasan terhadap apa yang tidak boleh dilakukan komputer. Ini membuat keamanan komputer menjadi lebih menantang karena sudah cukup sulit untuk membuat program komputer melakukan segala apa yang sudah dirancang untuk dilakukan dengan benar. Persyaratan negatif juga sukar untuk dipenuhi dan membutuhkan pengujian mendalam untuk verifikasinya, yang tidak praktis bagi kebanyakan program komputer. Keamanan komputer memberikan strategi teknis untuk mengubah persyaratan negatif menjadi aturan positif yang dapat ditegakkan.

Pendekatan yang umum dilakukan untuk meningkatkan keamanan komputer antara lain adalah dengan membatasi akses fisik terhadap komputer, menerapkan mekanisme pada perangkat keras dan sistem operasi untuk keamanan komputer, serta membuat strategi pemrograman untuk menghasilkan program komputer yang dapat diandalkan.
  
Ancaman Keamanan

Dibawah ini merupakan nama-nama ancaman yang sering dilihat dalam sistem keamanan komputer :
  • Adware
  • Backdoor Trojan
  • Bluejacking
  • Bluesnarfing
  • Boot Sector Viruses
  • Browser Hijackers
  • Chain Letters
  • Cookies
  • Denial of Service Attack
  • Dialers
  • Document Viruses
  • Email Viruses
  • Internet Worms
  • Mobile Phone Viruses

Jenis Ancaman keamanan komputer

Berikut ini adalah contoh ancaman-ancaman yang sering dilihat:
  • Virus
  • Email Virus
  • Internet Worms
  • Spam
  • Trojan Horse
  • Spyware
  • Serangan Brute-force

 Contoh Kasus Cybercrime di Indonesia

Pencurian data pribadi melalui teknik phising

  • Phising merupakan suatu metode yang dapat digunakan untuk mencuri data korban seperti user id, password, dan lain-lain. Hacker akan menyamar menggunakan form login atau situs palsu untuk memancing korban memasukkan data-data sensitif seperti password atau pun user ID. Biasanya hacker menyebarkan link palsu melalui email atau melalui pesan pop up yang menyatakan bahwa Anda memenangkan sebuah hadiah. Selanjutnya, hacker mengharuskan Anda memasukkan data-data pribadi ke dalam situs palsu tersebut.

    Kasus cyber crime di Indonesia melalui teknik ini pernah menyerang salah satu bank ternama di Indonesia. Pelaku mengirimkan email dan mengarahkan korban untuk mengisi data pribadi melalui situs palsu. Akibatnya, korban mengalami kerugian dengan nominal yang sangat besar

Kelumpuhan sistem karena serangan Ddos

  • Ddos attack menjadi serangan yang populer dilakukan oleh para hacker. Tidak hanya di Indonesia, Ddos Attack juga menjadi ancaman di negara lain. Ddos adalah jenis serangan terhadap server atau website yang menyerang dengan cara menghabiskan sumber daya atau resource yang terdapat di dalamnya. Hal ini akan berakibat pada pengguna yang tidak bisa mendapatkan akses layanan dari website atau server tersebut karena penuhnya lalu lintas di dalam server atau pun website. Aktivitas bisnis Anda tentu akan mengalami kerugian besar jika website Anda tidak dapat diakses atau digunakan oleh pelanggan Anda.

Pembajakan situs website oleh serangan web deface

  • Web deface merupakan salah satu kasus yang banyak terjadi di Indonesia. Web deface adalah kegiatan merubah tampilan suatu website, mulai dari halaman utama, index file, atau halaman lain yang masih terikat dengan url website tersebut. Peretas dapat melakukan aksi ini karena adanya celah keamanan pada sistem keamanan korban. Kasus ini juga pernah terjadi di Indonesia, bahkan situs yang berhasil diretas adalah website yang dikelola oleh pemerintah.

No comments:

Post a Comment

Pengertian Sistem Operasi (OS) Beserta Fungsi dan Contoh Sistem Operasi

Pengertian Sistem Operasi Operating System (OS) atau sistem operasi adalah  salah satu perangkat lunak atau software yang bertanggunga ja...