Beberapa Jenis Sistem Operasi Komputer Populer
Berikut ini adalah beberapa jenis dan juga beberapa macam sistem operasi komputer yang populer dan juga banyak digunakan secara luas oleh berabagai user di dunia, baik dari personal desktop komputer ataupun komputer yang tertanam di dalam sebuah perangkat handphone, yang dikenal dengan istilah smartphone:
- Windows
Siapa yang tak kenal dengan sistem operasi ini? Windows merupakan salah astu sistem operasi paling populer, dan banyak digunakan oleh berbagai kalangan user. Windows merupakan pengembangan dari sistem operasi DOS, yang sudah mendukung fitur GUI. Mulai dari pertama kali diluncurkan, yaitu very 1.0, saat ini Windows sudah masuk ke tahapan perkembangan terakhirnya, yatu windows versi 10.0
Windows menawarkan banyak fitur kompatibilitas dan juga kemudahan dalam mengoperasikan, sehingga banyak menarik minat usernya. Selain itu, windows juga cukup mudah dipelajari, sehingga dari segi troubleshooting, sistem operasi windows mungkin bisa dibilang sistem operasi terbaik.
(baca juga : Kelebihan dan Kekurangan Microsoft Windows)
- Mac OS
Merupakan pesaing terdekat dari sistem operasi Windows. Mac OS atau Macintosh merupakan sistem operasi yang diciptakan oleh Apple, Inc. apabila dilihat dari sejarah pembuatan dan juga pengembangannya, Mac OS merupakan sistem operasi pertama yang mendukung GUI atau sistem Graphical User Interface.
Ada beberapa kelebihan dar sistem operasi Mac OS, yaitu memliki tingkat keamanan atau security yang cukup baik dan juga stabil, dan juga tampilan grafis yang sangat baik, sehingga terlihat menarik.
- Linux
Linux merupakan sistem operasi yang bersifat open source. SIfat ini berarti Linux memiliki source code pemrograman yang bisa dirubah dan dimodifikasi sesuai dengan kemauan usernya. Linux merupakan salah satu jenis sistem operasi komputer yang gratis, dan memilki biaya yang sangat murah apabila dibandingkan dengan Mac dan juga Windows.
Linux memiliki kestabilan sistem operasi yang baik, sehingga sering digunakan sebagai sistem operasi pada server. Selain itu, linux, yang diluncurkan dengan mengandalkan sistem distribusi, atau yang dikenal dengan nama distro, memiliki banyak sekali pilihan distro yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan usernya. Bagi anda yang senang mengutak atik sistem operasi, maka linux adalah salah satu pilihan yang tepat untuk anda.
(baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Linux)
- Symbian
Symbian merupakan sistem operasi pada sebuah smartphone. Bisa dibilang Symbian merupakan jenis sistem operasi yang menjadi cikal bakal munculnya smartphone. Banyak digunakan pada perangkat nokia dan juga Sony Ericsson. Symbian dikembangkan oleh perusahaan teknologi yang bernama Symbian Ltd.
Namun demikian, penggunaannya saat ini sudah tidak populer lagi, karena dengan mudah tergantikan oleh smartphone dengan basis sistem operasi Android, Windows dan juga Apple seperti sekarang ini.
- Android
Merupakan salah satu sistem operasi pada smartphone,tablet PC, dan juga mini PC yang banyak digunakan dan sangat populer hingga saat ini. Android merupakan sistem operasi versi ponsel dari Linux. Sama seperti Linux, sistem operasi Android ini mudah untuk dikembangkan, sehingga hal ini membuat banyak sekali developer yang mengembangkan sistem operasi dengan menambahkan interface tambahan pada sistem operasi android.
Hampir semua device smartphone, PC tablet, dan juga mini PC menggunakan sistem operasi Android, karena biaya pengembangan yang sangat ekonomis, namun mampu memberikan fitur-fitur yang optimal. Saat ini android sudah berkembang dan mencapai versi android ke 6.
- Palm
Palm merupakan salah satu sistem operasi pada smartphone atau PDA Phone yang hanya booming sebentar saja. Saat ini Palm sudah sangat tidak populer, karena sudah kalah bersaing dengan sistem operasi lainnya. Palm dikembangkan oleh Palm, Inc. sebuah perusahaan telekomunikasi asal Amerika Serikat, yang mengembangkan smartphone Palm Treo 680.
- Windows Mobile
Merupakan sistem operasi pada smartphone yang mengunakan versi mobile dari sistem operasi Windows. Windows Mobile pertama kali diluncurkan sebagai sistem operasi Windows Pocet PC, yang diluncurkan pada tahun 2000. Hingga kini, penggunaan Windows Mobile lebih dikenal dengan nama Windows Phone, yang sudah mencapat versi ke 10.
Windows phone memiliki kelebihan, berupa sistem operasi yang sangat ringan, sehingga cocok diaplikasikan pada sebuah smartphone low end dengan spec yang minimalis. Namun demikian, dukungan aplikasi pada Windows Phone tidak sebanyak dukungan aplikasi pada Android ataupun Apple Software.
- Blackberry OS
Merupakan salah satu jenis sistem operasi yang sama seperti sistem operasi Apple, yaitu hanya identic dengan satu jenis smartphone saja. Sistem operasi ini pada awalnya dikembangkan untuk kepentingan bisnis, dengan produk unggulannya adalah Blackberry Messenger. Sistem operasi ini memungkinkan penggunaan smartphone dengan berbagai macam aplikasi dan juga utilitas yang mengarah kepada kepentingan bisnis.
Meskipun demikian, apabila dibandingkan dengan sistem operasi android, windows dan juga Apple software, sistem aplikasi blackberry ini memuliki GUI yang tidak terlalu menarik, karena lebih banyak mengutamankan fungsionalitias dari perangkat itu sendiri.
No comments:
Post a Comment